Cara mengatasi penyakit kelinci pada budidaya ternak kelinci

Cara mengatasi penyakit kelinci pada budidaya ternak kelinci - Cara mengatasi penyakit kelinci pada budidaya ternak kelinci

dalam budidaya kelinci pedaging atau kelinci hias, tentunya banyak sekali penyakit yang kadang menimpa kelinci kita, perlu diketahui ada beberapa faktor yang menyebabkan kelinci kita sakit diantaranya adalah :

Contents

4 Faktor Penyebab Kelinci Terserang Penyakit

  1. Faktor Genetik
    kelinci yang indukannya pernah mengalami sakit, atau kelinci jenis tertentu akan berpotensi mengalami penyakit yang sama, misal kelinci yang kurus kering karena tidak tahan dengan cuaca dingin bisa jadi disebabkan karena faktor genetik kelinci itu sendiri, Baca Juga : jenis kelinci pedaging yang cocok untuk ternak
  2. Faktor Lingkungan
    dalan ternak kelinci biasanya lingkungan kurang bersih, kurang sirkulasi udara, atau lokasi kandang yang terlalu sempit, serta perubahan suhu kandang yang ekstrem ( misal atap kandang terlalu rendah ) bisa mengakibatkan kelinci yang kita ternak terserang penyakit, Baca juga : membuat kadang ternak kelinci yang baik
  3. Faktor Makanan
    Selain genetik dan lingkungan, makanan menjadi faktor utama kelinci terserang penyaki, menurut pengalaman kelinci yang terlalu banyak diberi pakan hijauan akan cenderung memproduksi urin dan membuat kelinci terserang mencret, begitu sebaliknya. maka pakan yang seimbang sangat diperlukan dalam ternak kelinci, Baca Juga : Untung Besar Menekuni Ternak Kelinci, Berikut Penjelasannya
  4. Faktor Eksternal
    Faktor eksternal ini biasanya terjadi karena binatang lain yang membawa bibit penyakit atau memangsa kelinci, contoh kucing adalah musuh alami kelinci penulis berkali-kali mendapati kelinci yang bertarung dengan kucing, selain kucing kadang tikus juga sering mengganggu kelinci saat malam hari

dari 4 faktor penyebab penyakit itu carabudidaya.id merangkum 10 penyakit kelinci agar kita bisak mencegah, dan mengobati berbagai macam penyakit ketika kita memulai ternak kelinci.

6 jenis penyakit ternak kelinci yang sering ditemui peternak :

  1. Kepala Miring
    Kemiringan kepala pada kelinci bisa disebabkan luka yang terjadi ditelinga bisa karena kutu dan parasit. penyebabnya sangat kompleks, langkah awal adalah pisahkan dari kelinci yang lain dan setiap pagi beri minum probiotik dan jemur kelinci sekitar 30 menit saat jam 7 sd jam 9 agar sistem imun kelinci membaik
  2. Kutu dan koreng
    Kutu dan koreng ini sangat wajar dialami kelinci, hal ini dikarenakan kandang yang lembab dan kurang bersih, sehingga mengakibatkan kutu leluasa untuk berkembang biak, gunakan shampoo kutu untuk mengobatinya. kita bisa membelinya di link berikut
  3. Kehilangan Nafsu Makan
    Kehilangan nafsu makan bisa terjadi secara bertahap ataupun tiba-tiba. Kondisi ini biasanya terjadi karena porsi makan dan minum yang tidak seimbang, solusi atur pola makan kelinci dengan baik.
  4. Kelumpuhan
    Kelumpuhan pada kelinci bisa terjadi biasanya akibat patah tulang atau memarnya otot, kadang terjadi karena kaki kelinci terjepit kandang dan lain sebagainya
  5. Nafas Kelinci Berbunyi Tidak Teratur
    Jika Kelinci anda mengeluarkan cairan dari mata dan hidung, serta napas tidak teratur. Kelinci akan tampak bernapas cepat dengan mulut selalu terbuka. sebaiknya pisahkan dari yang lain karena mungkin terjadi infeksi di saluran pernafasan. pertolongan pertama adalah beri minum probiotik kelinci dan jemur di matahari 30 menit setiap pagi.
  6. Tungau di Telinga
    Perhatikan kelinci anda jika sering menggaruk telinga, hal ini bisa dikarenakan ada tengau atau kutu di telinga kelinci, jika tidak segera diatasi akan membuat telinga luka dan mengakibatkan parasit berkembang di telinga dan terjadi penyakit kepala miring seperti poin 1
  7. Gundik atau Penyakit Scabies
    Kandang yang lembab biasanya mengakibatkan gundik pada kaki dekat dengan kuku pada kelinci, ini berbahaya karena kuku digunakan untuk menggaruk anggota tubuh kelinci akan menyebar penyakit ini, untuk obatnya bisa pakai obat scabies kelinci yang bisa di beli di toko online. Baca Juga : Obat scabies Kelinci

Kesimpulan :

Kunci keberhasilan mengatasi penyakit kelinci adalah kandang yang bersih dan nyaman untuk ternak kelinci, yang kedua adalah komposisi pakan yang seimbang, dan yang terakhir adalah karantina kelinci yang sakit agar tidak menular ke kelinci lain, selain itu kita juga membutuhkan obat kelinci untuk penanganan lebih cepat

Berikut link pembelian obat kelinci rekomendasi penulis : Jual Aneka Obat Kelinci Shoope

Nah itu saja dulu artikel seputar penyakit kelinci yang carabudidaya.id rangkum, semoga dengan adanya pengetahuan bisa menambah peluang kesuksesan kita dalam budidaya kelinci.